MUSYAWARAH DESA PEMBAHASAN DAN PENETAPAN APBDES MURNI TAHUN ANGGARAN 2022

MUSYAWARAH DESA PEMBAHASAN DAN PENETAPAN APBDES MURNI TAHUN ANGGARAN 2022

MUSYAWARAH DESA PEMBAHASAN DAN PENETAPAN APBDES MURNI TAHUN ANGGARAN 2022

 

Pada hari ini Rabu 29 Desember 2021 pukul 20.00 WIB bertempat dibalai desa Panjangsari diadakan Musyawarah Desa Pembahasan dan Penetapan APBDes Murni Tahun Anggaran 2022. Acara tersebut dihadiri oleh unsur Muspika Kecamatan yaitu Camat Gombong yang diwakili oleh Kasi Tapem, Danramil Gombong, Kapolsek Gombong yang diwakili oleh Bhabinkamtibmas, pendamping desa, Kepala Desa beserta perangkat desa, BPD, LKMD, Ketua RT dan RW, Ketua TP PKK Desa Panjangsari, Pengurus KPM, bidan desa. Adapun susunan acara musyawarah desa tersebut adalah : pembukaan, mendengarkan lagu Indonesia Raya, Sambutan-sambutan, musyawarah desa yang dipimpin oleh Ketua BPD, penandatangan berita acara musdes dan penutup. Dan pembawa acara pada musyawarah desa adalah Ibu Satya Fipi Astuti yang juga menjabat sebagai sekretaris BPD.

Sebelumnya juga pada hari Selasa 28 Desember 2021 pukul 20.00 diadakan pra musdes yang dihadiri oleh Kepala Desa dan perangkat desa beserta BPD. Dalam pembahasan tersebut dicermati Rencana Anggaran Biaya (RAB) yang diinput ke aplikasi Siskeudes. Dalam penganggaran tersebut mengacu Perpres Nomor 104 Tahun 2021 tentang Rincian APBN. Adanya gejolak dan isu hangat terjadi di kalangan kepala desa (Kades) dan pemerintah desa (Pemdes). Keresahan itu terjadi pascaturunnya Perpres Nomor 104 Tahun 2021 tentang Rincian APBN 2022. Dengan adanya Perpres tersebut perencanaan desa yang sudah berjalan harus diubah terutama tentang kenaikan BLT DD yang seharusnya turun atau tidak ada malah dinaikan anggarannya.

Namun, acara musyawarah desa tersebut berjalan dengan lancar dan semua yang hadir menyatakan setuju bahwa Penetapan dan Pembahasan APBDes Murni Tahun Anggaran 2022 disahkan. Diakhir acara sebelum pelaksanaan musdes ditutup dengan menyanyikan lagu Bagimu Negeri.  

Bagikan :

Tambahkan Komentar Ke Twitter

Kebumen Terkini

Peringati Hari Buruh, Bupati Kebumen Sebut Angka Penganguran Turun
Berkomitmen Majukan Pendidikan, Bupati Kebumen Raih Penghargaan Detik Jateng-Jogja Awards
Puluhan Ribu Warga Padati Alun-alun Pancasila, Nobar Timnas U-23 vs Uzbekistan
Silaturahmi dengan PPDI, Bupati Minta Perkuat Sinergitas
Bupati Kebumen Hibahkan Eks Gedung SD untuk Pemerintah Desa Sawangan

Arsip Berita

Data Desa

Statistik Pengunjung

Polling 1

Polling 2